Membagi Informasi mengenai Aneka Gadget, Tips, dan Trik Kerennya

Thursday, December 15, 2016

5 HP Samsung Android Murah Dibawah 1 Juta Bulan Desember

5 HP Samsung Android Murah Dibawah 1 Juta Bulan Desember - Banyak smartphone android yang kini hadir untuk menemani pengguna gadget. Harga yang ditawarkanpun sangat bervariatif, mulai hari yang murah hingga yang mahal. Bnyak vendor yang menawarkan smartphone dengan harga yang sangat murah. Akan tetapi smartphone dari vendor samsung masih menjadi idola bagi pengguna gadget. Harga yang ditawarkan vendor asal korea selatan untuk smartphone canggihnya ini memang tergolong mahal. Akan tetapi seiring berjalannya waktu harga juga kian menurun.

Untuk harga HP samsung android murah dibawah 1 juta ternyata masih banyak diminati. Meskipun harganya 1 juataan dan hanya memiliki Ram berkapasitas kecil, serta didukung processor Dual Core, atau bahkan masih Singel Core. Walaupun spesifikasinya pas-pasan, namun untuk kualitasnya terbukti nomer satu. 

Hal ini disebab oleh vendor samsung yang selalu mengedepankan kualitas produknya dan akan didukung service center yang lengkap dan merata di seluruh Indonesia. HP samsung android murah dibawah 1 juta ini cocok banget untuk kalian yang ingin memiliki smartphone canggih dengan kualitas oke tetapi minim budget. Nah untuk mengetagui beberapa tipe hp samsung android murah dibawah 1 juta, yuk langsung saja simak daftarnya dibawah ini..

Baca Juga : 


HP Samsung Android Murah Dibawah 1 Juta


1. Samsung Galaxy V Plus

hp samsung android murah dibawah 1 juta

Samsung Galaxy V plus merupakan versi terbaru dari Galaxy V dual yang diluncurkan pada tahun 2014 lalu. Salah satu smartphone android Samsung yang dibanderol dengan harga murah di bawah 1 jutaan. Sebagai versi baru tentunya perangkat ini membawa spesifikasi yang lebih baik dibanding versi terdahulu.

Meluncur pada tahun 2015, Samsung Galaxy V plus membawa sistem operasi android Kitkat didukung dengan prosesor Dual Core 1,2 GHz untuk menjalankan keseluruhan ponsel. Layarnya sebesa 4 inci dengan kamera utama 3,15 megapiksel. Untuk terhubung ke internet, perangkat ini mengandalkan sistem dual SIM dengan jaringan 3G dan Wifi. Kapasitas memori internalnya sebesar 4GB dan RAM 512 MB.


2. Galaxy V Dual

hp samsung android murah dibawah 1 juta 4g

Hp Samsung Android Dibawah 1 juta terbaik yang bisa dibeli di Indonesia adalah seri Samsung Galaxy V. Kelebihan smartphone ini adalah memiliki ukuran layar lebih besar dibandingkan Hp Samsung murah lainnya, pasalnya Galaxy V mengusung layar berukuran 4 inci dengan resolusi 480 x 800 pixels, sehingga lebih memuaskan ketika dipakai bermain game dan menonton film. Selain itu, ponsel ini juga dilengkapi sistem operasi Android Kitkat dan di dukung dapur pacu Ram 512 MB, serta sebuah processor berkecepatan Single Core 1.2 Ghz. Meskipun spesfikasi hardwarenya yang dibawanya pas-pasan, namun Samsung Galaxy V telah dilengkapi 2 buah kamera dengan lensa 3.15 MP di sisi belakang dan kamera VGA di sisi depan.

3. Galaxy Young 2

hp samsung android murah dibawah 1 juta berkualitas

Samsung Galaxy Young 2 diluncurkan pada awal tahun 2014 dan termasuk salah ponsel Samsung yang cukup populer. Hingga saat ini masih ada versi barunya. Jika dulu harga waktu peluncuran di atas 1 jutaan, sekarang ponsel ini sudah lebih murah, yakni 700 ribuan. Spesifikasi dan fitur yang dibawanya juga tak terlalu ketinggalan jaman. Masih bisa diandalkan sebagai smartphone android masa kini. Dulu, ponsel ini harus bersaing dengan LG L20 dual dan ASUS Zenfone 4 untuk meraih hati konsumen.

Galaxy Young 2 dibekali bodi yang cukup mungil dengan layar hanya 3,5 inci. Untuk sistem operasinya menggunakan Android Kitkat didukung oleh prosesor single core berkecepatan 1 GHz. Kapasitas memori internalnya 4 GB dengan kapasitas RAM sebesar 512 MB. Untuk keperluan fotografi, Galaxy Young 2 dibekali kamera belakang 3,15 megapixel lengkap dengan fitur autofokus. Sayangnya ponsel ini tidak dibekali dengan LED flash dan kamera depan. Dalam hal konektivitas, Young 2 mendukung fungsi dual SIM dimana kedua kartunya sudah mendukung koneksi 3G.


4. Samsung Galaxy Star Duos

hp samsung android murah dibawah 1 juta terbaru

Ukuran layar Hp Samsung Murah ini jauh lebih kecil, cuma 3 inci dan resolusinya hanya 240 x 320 pixels. Walaupun kecil, ponsel ini menawarkan fitur Dual Sim yang mempermudah anda berkomunikasi saat membawanya beraktivitas. Jangan berharap ponsel ini memiliki spesifikasi hardware yang tinggi, karena hanya ada Ram 512 MB dan ditenagai processor Single Core 1.0 Ghz. Lebih parahnya lagi, anda hanya bisa berfoto melalui kamera belakang 2 MP tanpa adanya fitur LED Flash. Nah yang paling mengecewakan, konektivitas intenet Hp Samsung murah dibawah 1 Juta ini cuma edge. Sedangkan kapasitas baterainya berukuran 1.200 mAh.

5. Samsung Galaxy Y Neo

harga hp samsung android murah dibawah 1 jutaan

Satu lagi Hp Samsung murah dengan layar 3 inci, yaitu Samsung Galaxy Y Neo. Ukuran layarnya sangat kecil, dan kurang cocok dipakai bermain game. Namun untuk berkomunikasi secara online dan offline cukup bisa kita andalkan. Pasalnya sudah ada fitur Dual Sim yang dibekali kemampuan mengakses jaringan HSPA dengan kecepatan 7.2 mbps. Lalu untuk spesifikasi pada bagian hardware, anda harus puas mengoperasikan Hp Samsung murah dibawah 1 Juta ini dengan Ram berkapasitas 512 mb, dan processor Single Core yang memiliki kecepatan 850 Mhz. Sedangkan untuk bagian kamera, sudah ada kamera belakang 2 MP tanpa adanya led flah dan kamera depan.


Nah diatas merupakan 5 Hp Samsung android murah dibawah 1 Juta yang bisa anda jadikan pilihan apabila sedang bingung mencari ponsel murah tetapi dengan kualitas terbaik. Walaupun rata-rata memiliki spesifikasi pas-pasan, namun kemampuannya sebagai media komunikasi tetap bisa diandalkan, karena pada dasarnya hp samsung memiliki spesifikasi yang jauh lebih baik. Sekarang tinggal anda memilih mana tipe yang sesuai budget serta kebutuhan speisifikasi yang anda perlukan. Oke semoga bermnfaat.. .

0 comments:

Post a Comment

>> AREA KOMENTAR POSITIF <<
Tulis dong komentar positifmu mengenai Artikel di atas :).